Apa itu Paket Kuota Internet Lokal?

Kuota internet lokal merupakan salah satu jenis kuota yang hanya bisa digunakan di daerah yang masih berada dalam zona yang sama dengan tempat/daerah dimana mengaktifkan paket data tersebut. Sangat berbeda dengan kuota malam, kuota aplikasi chat dan sosial media, kuota streaming, kuota khusus 4G, apalagi kuota nasional.

Paket Kuota Lokal

Data lokal, sederhananya adalah paket internet yang hanya bisa digunakan pada daerah lokal dimana paketan tersebut di aktivasi. Misal jika mengaktifkan paket data telkomsel yang mana ada kuota lokalnya maka ketika berada di daerah A, maka kuota lokal yang ada pada paket tersebut hanya bisa digunakan di daerah A itu saja tidak bisa dipakai berpergian jauh baghkan keluar zona daerah.

Kuota Internet Lokal adalah?

Lebih jelasnya lagi Paket data Lokal merupakan sebuah kuota paket data yang cuma bisa digunakan saat berada pada wilayah aktivasi paket data yang mengandung kuota lokal dan biasanya juga terbagi ke dalam beberapa zona, contohnya telkomsel yang memiliki ketentuan pembagian zona. Oleh karena itu, kuota jenis ini hanya bisa dinikmati ketika sedang berada di wilayah saat mengaktivasi paket tersebut tidak bisa dibawa berpergian apalagi travelling.

Berbeda dengan kuota nasional atau reguler sama seperti namanya kuota internet yang bisa dipakai di seluruh Indonesia dengan kata lain bisa kamu gunakan di mana saja dan kapan saja. Data Lokal biasanya ditawarkan lebih besar dibanding kuota utama itu sendiri sehingga bagi sebagian orang paketan data internet jenis ini memang menguntungkan dibandingkan membeli kuota utama saja.

Kelebihan lain data lokal ialah harganya lebih murah, jika paketan yang hanya memiliki data paket utama nasional full 24 jam biasanya memiliki harganya lebih tinggi alias mahal maka kuota internet local biasanya lebih murah.

ARTIKEL FAVORIT  Kerja Sampingan Online lewat HP pakai Kioser

Kuota Internet Kioser

Lalu apakah jika pergi ke luar kota, kuota internet lokal tidak bisa dipakai sama sekali?

Sebenarnya belum tentu juga, bisa jadi masih bisa digunakan. Apabila kota yang dituju masih berada dalam zona yang sama dengan kota tempat mengaktifkan paket internet maka paket lokal tersebut kemungkinan masih bisa digunakan sebagaimana mestinya. Jika tidak maka kuota utama yang akan terpotong ketika mengakses internet.

Lihat Selengkapnya: Pembagian Zona Telkomsel Terbaru 2020

Cara Menggunakan Kuota Internet Lokal

Sesuai penjelasan sebelumnya, juragan hanya bisa menggunakan kuota internetlokal saat berada di wilayah membeli paket. Misalnya membeli kartu perdana Telkomsel di kota Z dan ternyata ingin berpegian pergi ke kota Y sehingga membuat kuota lokal paket data telkomselnya tidak dapat digunakan di kota Y sehingga harus kembali ke kota Z agar bisa menikmati kuota lokal yang dimiliki.

Pada intinya kuota lokal ini tidak cocok dipakai kemana-mana, diakses dimana-mana, cukup di daerah atau zona paket data diaktifkan saja.

Jika ingin membeli paket kuota internet lokal maupun nasional bisa dengan harga murah dan lengkap di aplikasi kioser (unduh di play store).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *