Smartfren Unlimited Harga dan Cara Belinya

Smartfren Unlimited ialah salah satu paketan kuota tanpa batas yang menjadi primadona di antara operator-operator xl, indosat, smartfren, tri, maupun telkomsel. Smartfren Unlimited memiliki Harga yang terbilang murah alais terjangkau dibanding unlimited-nya operator lain.

Smartfren memang salah satu provider internet di Indonesia yang menawarkan paketan tanpa batasan kuota dengan layanan kecepatan dan kestabilan yang memadai.

 

Harga Paket Smartfren Unlimited Kioser

Smartfren Unlimited Harga berapa di kioser?

Smartfren merupakan salah satu provider di Indonesia yang bisa dibilang memiliki banyak pengguna di berbagai daerah di tanah air, selain karena jangkauan jaringan 4G LTE-nya luas.

Paket Internet, Telepon, maupun SMS yang dijualnya pun memiliki harga yang murah sehingga membuat banyak orang di Indonesia tertarik untuk membelinya, dan berlangganan tiap bulannya.

Hebatnya lagi, Smartfren telah meluncurkan paket Super 4G Unlimited yang akan akan memanjakan penggunanya dengan memberikan layanan akses internet Unlimited setiap hari dan berlaku di semua jaringan Smartfren.

Paket ini juga menawarkan tambahan benefit seperti Unlimited Nelpon ke sesama pengguna Smarftren. Artinya pelanggannya tidak perlu takut untuk kehabisan kuota ketika mengakses internet karena banyak fitur menarik dalam paket ini serba unlimited ini.

Smartfren Unlimited Harga berapa? Smartfren Unlimited Harganya hanya Rp. 70.000 saja, sudah mendapatkan keuntungan yang telah disebutkan tadi. Tapi untuk perpanjang paket malah lebih murah!

Belum puasnya unlimitednya smartfren? cobain Paket Unlimited Aplikasi Indosat.

Cara Beli Paket Smartfren Unlimited di App Kioser

logo app kioser

Paket Super 4G Unlimited ini menawarkan akses internet dengan kuota unlimited. Namun kecepatannya akan turun atau disesuaikan apabila telah mengakses internet dengan kuota yang melebihi FUP atau batas pemakaian wajarnya.

Smartfren unlimited lemot? nggak semudah itu ferguso karena kecepatannya sudah 4G, kalau memang lambat berarti kena FUP.

ARTIKEL FAVORIT  Cara Transfer Saldo Gopay ke Linkaja, Gampang Banget pakai Kioser

Sementara itu, yang ingin melakukan registrasi atau pembelian paket Super 4G Unlimited Smartfren ini dapat dilakukan melalui aplikasi KIOSER, yang dapat di unduh di Google Play Store.

Lebih jelasnya lagi, Paket yang satu ini juga berlaku untuk semua pelanggan Smartfren prabayar, kecuali pengguna MiFi atau mini wifi.

Untuk membelinya cukup dengan cara:

  1. Unduh app kioser.
  2. Buat akun bila belum punya.
  3. Pada menu paket data.
  4. Masukkan nomor smartfren dan pilih nominal paket unlimited.
  5. Beli sekarang, maka paket data akan terkirim ke nomor tujuan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *