Cara Deposit Kioser melalui QRIS ShopeePay

Cara Deposit Kioser melalui QRIS ShopeePay

 

Deposit Saldo Kioser pakai Layanan Scan Code QRIS pada Aplikasi E-Money ShopeePay dapat dilakukan dengan mudah dan cepat serta tanpa adanya biaya admin tambahan lainnya. Cara depositnya gampang banget… Tinggal scan kode QRIS-nya yang ada di detail deposit, konfirmasi pembayaran di aplikasi shopeepay maka saldo di kioser akan bertambah secara otomatis dengan cepat.

Tidak seperti metode transfer antar bank yang harus menunggu beberapa saat, dengan metode pengisian saldo melalui QRIS ini deposit saldo kioser dapat diproses secara instan.

Bukan hanya itu saja, dengan mengandalkan satu QR Code QRIS saja sudah dapat digunakan untuk mengisi saldo kioser dari e-money lain, tidak hanya shopeepay saja melainkan bisa juga layanan uang elektronik lainnya seperti OVO, Sakuku, BCA Mobile, Gopay, DANA, dan layanan dompet digital lainnya yang mendukung pembayaran dengan metode QRIS.

 

Cara Tambah Saldo Kioser melalui QRIS ShopeePay:

Berikut ini langkah-langkah untuk melakukan pengisian saldo kioser melalui layanan deposit saldo Scan Code QRIS E-Money ShopeePay:

  1. Akses Kioser melalui App (Download di Google Store) atau Website (Akses melalui Browser).
  2. Pada halaman utama, klik ‘Saldo Saya’ atau melalui menu Profile kemudian pilih ‘Tambah Saldo’.
  3. Pilih metode deposit ‘QRIS’ untuk melakukan deposit saldo melalui layanan e-money yang mendukung pembayaran dengan scan code QRIS seperti: OVO, ShopeePay, DANA, Gopay, Sakuku, BCA Mobile, Go Mobile, iSaku, dan layanan lainnya.
  4. Masukkan Nominal Saldo. Contoh: Rp. 99.000 atau langsung klik nominal genap yang tersedia.
  5. Di Halaman Detail Deposit, berisi informasi durasi pengisian saldo, nominal deposit ditambah dengan kode bayar, dan total nominal yang harus dibayar serta Code QRIS-nya (1 QR Code dapat digunakan untuk Semua E-Money).
  6. Selanjutya, akses Aplikasi ShopeePay, tekan Logo Scan pada bagian kiri atas (disamping nominal saldo shopeepay). Pastikan login ke akun Shopeepay yang tepat dengan saldo yang mencukupi untuk isi saldo sesuai dengan nominal deposit yang ada di kioser.
  7. Scan QR Code Deposit QRIS Kioser dengan mengarahkan Kamera HP ke arah QR Code QRIS yang ada di Detil Deposit Kioser. Pastikan seluruh code qrisnya terlihat sepenuhnya dan jelas.
  8. Masukkan Nominal Transfer sesuai yang tertera di Detil Transaksi, kemudian klik ‘Lanjutkan’ untuk mengkonfirmasi pembayaran saldo deposit melalui QRIS ShopeePay. Transfer sesuai nominal deposit dan kode unik (total transfer) yang ada di kioser. Pastikan tujuan transfer saldo ShopeePay ke Kioser (lihat di bagian atas nominal pembayaran).
  9. Selesaikan proses pembayaran deposit, maka saldo kiosernya akan masuk paling lambat dalam beberapa menit.
ARTIKEL FAVORIT  Cara Beli Paket Data Indosat Unlimited Aplikasi

 

Cara Isi Saldo Kioser pakai ShopeePay Tanpa Scan (Upload Gambar):

  1. Buka aplikasi kioser.
  2. Klik tambah saldo (saldo saya).
  3. Pilih metode deposit QRIS.
  4. Masukkan nominal saldo (ketik manual atau pilih nominal genap).
  5. Screenshothalaman detail deposit dimana terdapat code QR Code (pastikan kode QRIS terlihat seluruhnya).
  6. Buka aplikasi Shopee, pilih menu ShopeePay.
  7. Tekan ‘Bayar‘.
  8. Pilih metode scan dengan upload gambar (tekan logo gambar di pojok kanan atas).
  9. Cari dan pilih gambar screenshot yang tadi di ambil pada halaman detail deposit kioser.
  10. Pastikan gambar screenshot kode QRIS benar dan terlihat sepenuhnya tanpa terpotong, kemudian tekan tanda checklist di pojok kanan atas.
  11. Masukkan Nominal Transfer sesuai dengan nominal total transfer pada tiket deposit kioser kemudian tekan ‘Lanjutkan‘.
  12. Konfirmasi pembayaran. (Pastikan nominal sesuai dengan tiket deposit kioser).
  13. Saldo kioser akan bertambah otomatis dengan cepat.

 

FAQ (Pertanyaan yang Sering ditanyakan):

Pertanyaan: Apa yang harus saya lakukan jika tidak transfer sesuai nominal?

Jawaban: Tenang, layanan customer service online 24 jam dapat membantu memasukkan manual saldonya. Segera hubungi layanan CS jika mengalami kendala maupun jika ingin mengajukan pertanyaan.

 

Pertanyaan: Bangaimana scan kode QRIS langsung, tanpa upload screenshot?

Jawaban: Langsung saja arahkan kamera HP ke gambar QR Code yang terdapat di menu detail deposit kioser, dapat dilakukan di aplikasi maupun website kioser.com.

 

Pertanyaan: Bangaimana cara scan kode QRIS jika hanya punya 1 perangkat/HP?

Jawaban: Screenshot QR Code di Detail Deposit Kioser (terlihat seluruh kode QR-nya), lalu pilih metode Upload gambar di aplikasi uang digital, contohnya ShopeePay.

 

Dapatkan Informasi seputar Kioser:

Update informasi terbaru dan lengkap terkait layanan kioser maupun berkaitan dengannya, termasuk promo, event, dan lainnya melalui media resmi seperti: facebookinstagramyoutube, juga blog kioser.

 

ARTIKEL FAVORIT  Paket XL Tahunan (12 Bulan) Lebih Murah, Kuota Besar

Kontak Customer Service dihubungi via:

Jika punya pertanyaan terkaitan pengisian saldo melalui beragam metode yamg disediakan kioser, termasuk via QRIS ShopeePay, silahkan hubungi layanan pelanggan resmi kioser melalui:

Live chat: Ada didalam aplikasi atau Whatsapp (WA): 082188171131.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *